Destinasi Menarik Jembatan Brooklyn di New York

0
383
Destinasi Menarik Jembatan Brooklyn di New York
Jembatan Brooklyn di New York City (Foto: Michelle Maureen/Vibizmedia)

(vibizmedia- Denyut Dunia) Jembatan Brooklyn adalah salah satu jembatan suspensi tertua di Amerika Serikat. Selesai dibangun tahun 1883, jembatan ini menghubungkan borough Manhattan dan Brooklyn di New York City melintasi Sungai East.

Telah lama jembatan ini menjadi destinasi wisawatan, yang biasanya berkunjung ke sini untuk mengagumi pemandangan East River juga mempelajari sejarah jembatan ini

Terbentang di East River antara wilayah Manhattan dan Brooklyn. Dibuka pada 24 Mei 1883, awalnya disebut Jembatan New York dan Brooklyn atau Jembatan East River.

Secara resmi berganti nama menjadi Jembatan Brooklyn pada tahun 1915. Dirancang oleh John Augustus Roebling dengan desain suspensi atau cable-stay hybrid. Panjang total 1.833,7 meter, lebar 25,9 meter, tinggi 82,9 meter Rentang terpanjang 486,3 meter 38,7 meter di atas permukaan air.