Danau Batur, Paduan Hijaunya Air dan Birunya Langit Sungguh Memukau

0
824
Danau Batur, di Kintamani, Paduan Hijaunya Air dan Birunya Langit Sungguh Memukau (Foto: Donna Situmorang/ Vibizmedia)

(Vibizmedia – Gaya Hidup – Wisata) Tentunya nama Danau Batur tidak asing lagi bagi telinga kita, sekalipun mungkin anda belum berkesempatan mengunjunginya.

Danau Batur berlokasi di Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Provinsi Bali. Jika anda berada di pusat kota Denpasar, maka perlu perjalanan sekitar 65kilometer menuju lokasi ini. Dengan menggunakan kendaraan bermotor melewati Gianyar perlu waktu tempuh sekitar dua jam perjalanan.

Danau Batur memiliki kekhasan pemandangan danau dengan air yang berwarna hijau kebiru-biruan. (Foto: Donna Situmorang/ Vibizmedia)

Danau Batur memiliki kekhasan pemandangan danau dengan air yang berwarna hijau kebiru-biruan. Posisinya yang berada di ketinggian 1.050 meter di atas permukaan laut, cocok buat anda yang menyukai suasana sejuk, tenang dan jauh dari keriuhan kota.

Posisi Danau Batur berada di ketinggian 1.050 meter di atas permukaan laut, (Foto: Donna Situmorang/ Vibizmedia)

Jika anda memerlukan untuk menikmati suasana sekitar Danau Batur di malam hari, sehingga memerlukan penginapan, anda tidak perlu kuatir. Sekitar Danau Batur selain tersedia spot wisata lainnya, juga tersedia berbagai restoran serta hotel dengan fasilitas cukup lengkap.

Danau Batur, view diambil dari the Amora Bali Restaurant, 3 Mei 2022 (Foto: Donna Situmorang/ Vibizmedia)

Usai menikmati keindahan Danau Batur, anda bisa beranjak ke lokasi wisata di sekitarnya sambil perjalanan kembali ke arah Kota Denpasar. Salah satu spot yang terdekat adalah Desa Penglipuran yang masih berada di Kecamatan Bangli juga. Barangkali anda masih ingat, ini adalah desa wisata yang pernah mendapatkan penghargaan Kalpataru dan predikat desa terbersih di dunia.
Penasaran? Silakan coba kunjungi…

Emy T/Journalist/Vibizmedia
Editor: Emy Trimahanani
Foto: Donna Situmorang