IHSG Akhir Pekan Ditutup Naik, LQ45 Berada Di Zona Merah, Sektor Agribisnis Melompat 4.65 Persen

0
505
OLYMPUS DIGITAL CAMERA

(Vibizmedia – IDX Stocks) – IHSG akhir pekan ini ditutup naik 0.41% atau 23.41 poin ke level 5783.33,  sementara indeks saham-saham unggulan LQ45 pada detik-detik terakhir jelang penutupan bursa, turun ke zona hijau dan ditutup melemah tipis 0.07% atau 0.66 poin ke level 920.11.

Hanya tiga sektor yang masih berada di zona merah pada penutupan bursa sore hari ini yaitu sektor aneka industry yang anjlok 1.16% kemudian sektor keuangan turun 0.38% dan sektor industry dasar 0.37 persen. Sementara yang mendukung IHSG hari ini ada tujuh sektor dipimpin sektor agribisnis yang melompat 4.65% disusul sector property 2.68% dan pertambangan sebesar 2.47 persen.

Dari catatan perdagangan terlihat ada 206 saham yang harganya ditutup turun sementara 275 saham naik dan 147 saham harganya stagnan. Jumlah saham yang diperdagangkan hari ini sebanyak 32.81 miliar lembar saham dengan nilai sebesar Rp.16.68 triliun.

Market capitalization capai level Rp.6743.95 triliun dan untuk satu pekan ini IHSG telah naik 3.80% dan untuk tahun 2020 masih terkoreksi sebesar 8.19% meskipun untuk enam bulan terakhir telah melonjak sebesar 28.12 persen.

Selasti Panjaitan/Vibizmedia
Editor : Asido Situmorang

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here