(Vibizmedia-Nasional) Pemerintah Provinsi Jawa Barat mengupayakan agar bantuan sosial secepatnya diterima warga terdampak pandemi Covid-19. Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum turut memastikan bahan-bahan kebutuhan pokok yang menjadi bagian bansos nontunai tersebut tepat mutu, berkualitas, dan layak konsumsi.
Bansos Provinsi Jawa Barat ini mulai didistribusikan hari ini untuk warga Kabupaten Garut sebanyak 89.734, yang terdiri dari 47.983 keluarga Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan 41.751 keluarga non-DTKS. Bansos akan didistribusikan untuk 42 kecamatan dan 242 desa.
“Jumlah (bansos) yang dikirimkan cukup besar di Kabupaten Garut. Sebab, Pak Gubernur mempersilakan pendataan yang kedua tanpa kuota. Berapa pun jumlahnya, kalau memang berhak, silakan didata,” ungkap Uu dalam keterangan tertulisnya, Selasa 12 Mei 2020.
Bantuan sosial yang diberikan Pemprov Jabar berupa uang tunai dan pangan nontunai senilai uang Rp 500 ribu per rumah tangga sasaran (RTS), yang terdiri dari uang tunai senilai Rp 150 ribu per keluarga serta bantuan pangan senilai Rp350 ribu.
Selain itu, Bupati Garut Rudy Gunawan menambahkan ada sekitar 29.000 keluarga yang akan mendapatkan bantuan dari APBD Kabupaten Garut untuk masa tanggungan selama empat bulan, dimana pihaknya, terus melakukan penyempurnaan data penerima bansos agar tepat sasaran dan tidak tumpang tindih.
Syarat keluarga yang berhak menerima bantuan adalah warga rawan miskin dan tak memiliki penghasilan tetap. Mereka dianggap paling terdampak secara ekonomi akibat berbagai imbauan dan pembatasan selama pandemi Covid-19