Ekonomi Melesu, Minggu Ini Presiden Bertemu Para Ekonom Minta Saran

0
984
Presiden Joko Widodo Sedang Memimpin Rapat. FOTO : VIBIZMEDIA.COM/RULLY

(Vibizmedia – Nasional) Darmin Nasution, mantan gubernur Bank Indonesia periode 2009-2013 bertemu dengan Presiden di Istana kepresidenan membahas substansi ekonomi.

Belakangan ini, terutama dalam minggu ini, Presiden Joko Widodo sering memanggil ekonom untuk membahas prospek dan kendala ekonomi nasional. Bagaimana uang trickling down dari atas ke bawah sudah mulai terasa di pasar, masalah permodalan, financial inclusion.

Presiden Jokowi banyak menanyakan mengenai aliran belanja pemerintah, belanja uang dan flow uang. Sistem perekonomian adalah sistem yang digunakan oleh suatu negara untuk mengalokasikan sumber daya yang dimilikinya baik kepada individu maupun organisasi di negara tersebut.

Saat ini perekonomian Indonesia tidak terlalu baik dalam persepsi pelaku pasar, dimana investor masih kesulitan untuk berinvestasi dikarenakan kurangnya publikasi dari pemerintah, juga dampak ekspor komoditas yang sedang lesu.

Disamping itu, adanya rencana merombak susunan menteri kabinet kerja seperti yang dilontarkannya beberapa waktu lalu, menjadi alasan Presiden Jokowi mengundang para ekonom untuk menerima penilaian atas kinerja para menterinya, juga penilaian terhadap perekonomian Indonesia saat ini dan apa yang akan dilakukan untuk jangka pendek dan panjang.

Journalist  : Rully
Editor       : Mark Sinambela 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here