Kerjasama Bilateral Indonesia – Selandia Baru Melalui E-Goverment

0
734
Dubes-Selandia Baru . FOTO : SETKAB

(Vibizmedia – Nasional) Seiring dengan perlambatan ekonomi secara global, pemerintah Indonesia tetap optimis perekonomian Indonesia pada kuartal kedua menjadi lebih baik. Yang menjadi fokus pemerintah pada 5 bidang yakni infrastruktur, Pangan, Maritim, Pariwisata dan Energi.

Untuk memperkuat hubungan bilateral antara Indonesia dengan Selandia Baru, hari ini Senin (29/6) Duta Besar Selandia Baru Trevor D. Matheson mengunjungi Sekretaris Kabinet guna kedua negara tersebut saling berkomunikasi mengenai kondisi pemerintahannya.

Sebagai negara yang memiliki bonus demografi dengan 17 ribu pulau, banyaknya penduduk dan sumber daya melimpah menjadi tantangan bagi pemerintah untuk dapat mengatur dan mengelola dengan baik.

Selandia baru, negara dengan peringat tiga besar dunia dalam penerapan pelayanan publik berbasis online atau dikenal E-Commerce dalam bidang E-Goverment dan ini menjadi daya tarik tersendiri bagi investor dalam menanamkan modalnya di negara tersebut. E Goverment, upaya pemerintah untuk menyelenggarakan semua urusan pemerintahan berbasis elektronik.

Penerapan pelayanan publik berbasis online ini menjadi solusi untuk dapat memberikan akses yang lebih mudah dan efisien dalam perizinan, serta memperkecil ruang terjadinya korupsi.

Journalist  : Rully
Editor       : Mark Sinambela
Pic           : Setkab

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here