IHSG Dibuka Naik Pagi Ini, Didukung 9 Sektor Terutama Sektor Konstruksi

0
829

(Vibizmedia – IDX Stocks) – IHSG pagi kedua minggu ini dibuka menguat 0.49% atau 25.89 poin ke level 5.302 didukung oleh sembilan dari sepuluh indeks sektoral yang ada di Bursa Efek Indonesia, terutama oleh indeks sektor konstruksi yang naik 0.93% dan sektor aneka industri sebesar 0.80 persen. Demikian juga dengan indeks saham-saham unggulan yang termasuk dalam indeks LQ45, dibuka di level 838.15, lebih tinggi dari level penutupannya kemarin yaitu di 836.14.

Bursa Asia pagi hari ini bergerak menguat menyusul rekor penutupan perdagangan tertinggi indeks Nasdaq dan S&P 500 semalam. Pada pukul 08:30 WIB pada layar RTI indeks Nikkei 225 terlihat menanjak 1.32% ke level 23.285 dan indeks Hang Seng naik 0.05% ke level 25.572. Investor sedang menunggu pidato Gubernur The Fed pada hari Kamis pekan ini. Pasar berharap The Fed akan menyebut target inflasi dan upaya-upaya untuk mencapai target tersebut.

Harga emas batangan 24 karat keluaran ANTAM pagi hari ini berada di Rp.1.021.000 per gram, turun Rp.2000 per gram dibandingkan posisi penutupannya kemari sore yaitu di harga Rp.1.023.000 per gram.

Sementara kurs rupiah di pasar spot berhasil melanjutkan penguatannya di awal perdagangan pagi ini, berada di Rp.14.623 per dolar AS. Dengan posisi baru ini menunjukkan penguatan sebesar 0.33% dibanding penutupan hari sebelumnya di Rp.14.671 per dolar AS dan menjadikan rupiah mengalami penguatan tertinggi di kawasan Asia. Won Korea berada di bawah rupiah, menguat 0.27% per dolar AS dan uang peso Filipina 0.25% per dolar AS.

Selasti Panjaitan/Vibizmedia
Editor : Asido Situmorang

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here